
GenPI.co Jatim - Cuaca Jawa Timur hari ini, Sabtu (8/4) menurut BMKG Juanda hujan disertai petir masih berpotensi mengguyur sejumlah wilayah.
Pagi hari hujan diprakirakan mengguyur wilayah Sumenep.
Siang harinya hujan diprakirakan mengguyur wilayah Gresik, Jombang, dan Magetan.
BACA JUGA: Sebut PDIP Juga Bakal Gabung Koalisi Kebangsaan, Zulhas: Capresnya Nanti
Sore harinya hujan diprakirakan mengguyur wilayah Ponorogo, Kota Blitar, Kota Kediri, dan Kabupaten Malang.
Suhu udara rata-rata di wilayah Jawa Timur antara 13-33 derajat celcius.
BACA JUGA: Terapkan Prinsip ESG, BRI Implementasikan Konsep Green & Smart Building
Kelembapan udara 55-95 persen. Angin dominan dari barat daya ke selatan dengan kecepatan 5-30 km/jam.
Bagi kamu yang hendak beraktivitas di luar ruangan sebaiknya tetap sedia payung.
BACA JUGA: Jadwal Buka Puasa Wilayah Surabaya, Madiun, Malang, 7 April 2023
Demikian prakiraan cuaca Jawa Timur hari ini, Sabtu (8/4). Selamat melanjutkan aktivitas. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News