Stop Warga Surabaya, Jangan Berwisata ke Kota Batu Dulu

Stop Warga Surabaya, Jangan Berwisata ke Kota Batu Dulu - GenPI.co JATIM
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (kedua kanan) pada saat melakukan pemantauan penerapan protokol kesehatan di Jatim Park 3, Kota Batu, Jawa Timur, Sabtu (15/5/2021). ANTARA/HO-Humas Pemprov Jatim.

Jatim.GenPI.co - Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa memberi syarat tempat wisata yang diperbolehkan buka. 

Tempat wisata yang diizinkan beroperasi tidak berada di zona merah. Kota Batu misalnya, statusnya berada di zona oranye.  

BACA JUGA: Dulu Terkenal Angker, Sekarang Sendang Kamal Ramai Wisatawan

"Setelah salat Id dan momen mudik kami antisipasi. Maka proses berikutnya yang kami antisipasi adalah mereka melakukan wisata," ujar Khofifah disela memeriksa protokol kesehatan Covid-19 di Kota Batu, baru-baru ini. 

Selain itu, kata dia, pembatasan pergerakan wisatawan juga diberlakukan. Pemprov hanya mengizinkan berwisata di dalam satu rayon.   

Kota Batu yang boleh berwisata yakni warga Kota Malang, Kabupaten Malan, Probolinggo dan Pasuruan. 

"Maka yang ke Jatim Park misalnya dari Surabaya, mohon semuanya kembali bersabar untuk bisa menjaga segala sesuatunya bisa terkawal dan termonitor dengan baik," katanya. 

Mantan meteri sosial itu juga meminta tetap menerapkan protokol kesehatan selama di tempat wisata. 


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Eits, Warga Surabaya Diminta tak Berwisata ke Kota Batu Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Eits, Warga Surabaya Diminta tak Berwisata ke Kota Batu", https://www.jpnn.com/news/eits-warga-surabaya-diminta-tak-berwisata-ke-kota-batu

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya