
Jatim.GenPI.co - Kepolisian Resor (Polres) Trenggalek menyiapkan personelnya untuk pengamanan pemilihan kepala desa serentak yang rencananya digelar serentak 3 April 2021 di wilayahnya.
Sebanyak 625 personel dan satu SSK BKO Brimob disiagakan mengantisipasi gesekan atau hal tak diinginkan.
BACA JUGA: Ucapan Bupati Trenggalek Keren Banget Soal Eksploitasi Emas
Kepala Polres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring mengatakan, personel polisi akan diterjunkan mencegah terjadinya gesekan antar kelompok pendukung calon, serta mengawasi menerapkan protokol kesehatan.
"Pengamanan ini dimaksudkan untuk memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama tahapan pilkades berlangsung," ujar Doni, Kamis (11/3).
Pihaknya mengaku juga telah membentuk tim satuan Tugas khusus (Satgas) anti judi dan anti politik uang. Tugasnya mengantisipasi perjudian gelap yang kerap terjadi saat momen Pilkades seperti sekarang.
Pun dengan antisipasi politik uang yang bertujuan merebut dukungan oleh setiap calon.
Polres Trenggalek sudah memetakan daerah rawan Pilkades. Dari itu ditentukan pola pengamanan, satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) dijaga 2 orang personel polisi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News