
Pihaknya memastikan, saat ini tengah berupaya menambah jumlah tenaga kesehatan (nakes).
Langkah koordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Badan Penanggungal Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jawa Timur pun telah dilakukan.
"Yaitu 6 Dokter dan 12 perawat dari TNI untuk langkah awal, serta tetap berkoordinasi dengan Dinkes Provinsi untuk kebutuhan nakes tersebut. Kebutuhan bed segera diupayakan dengan dukungan logistik dari BPBD Jatim," katanya.
Sejauh ini RSLI sudah melayani 7.887 pasien Covid-19. Sebanyak 7.206 orang telah dinyatakan sembuh.
BACA JUGA: Belasan Warga Tulungagung Positif Covid-19 Sepulang dari Madura
Dia menyebut, persentase tingkat kesembuhan mencapai 96,76 persen dan angka kontribusi tingkat nasional sebesar 0.44 persen.
"JawaTimur 5,09 persen dan Surabaya 31,83 persen," katanya. (nan)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News