Pengerjaan Tol Probolinggo-Besuki Lanjut, Target 3 Tahun Selesai

Pengerjaan Tol Probolinggo-Besuki Lanjut, Target 3 Tahun Selesai - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Gerbang Tol Kraksaan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (ANTARA/HO-Jasa Marga)

Jatim.GenPI.co - Pengerjaan jalan tol Probolinggo-Banyuwangi ditargetkan bisa dimulai tahun depan. 

Direktur Utama PT Jasamarga Probolinggo Banyuwangi (JPB) Adi Prasetyanto menargetkan pengerjaan konstruksi seksi 1 ruas Probolinggo-Besuki dapat dilakukan Tahun 2022.

BACA JUGA: Tol Gempol-Pasuruan Penyokong Kawasan Industri PIER

Menyusul progres pembebasan lahan di ruas sepanjang 29,6 kilometer tersebut berjalan dengan baik. 

Adi menyebut, hingga Juli 2022 sudah mencapai 24,88 persen, dan ditargetkan seksi 1 tuntas akhir tahun nanti. 

"Jika semuanya sesuai jadwal yang sudah ditentukan, target konstruksi rampung untuk seksi 1 pada tahun 2024," ujarnya dalam siaran persnya, Jumat (30/7). 

Pihanya mengaku saat ini tengah fokus mendukung Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Pengadaan Lahan untuk mempercepat proses pembebasan lahan tersebut. 

Kordinasi dengan Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus dilakukan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya