Nakes Malang Pertama Disuntik Vaksinasi Tahap Tiga

Nakes Malang Pertama Disuntik Vaksinasi Tahap Tiga - GenPI.co JATIM
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan peninjauan pelaksanaan vaksinasi di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Jawa Timur, Senin (2/8/2021). (ANTARA/HO-Humas UMM)

Jatim.GenPI.co - Tenaga kesehatan (nakes) di Kota Malang mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 ketiga. 

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berharap, suntikan vaksin dosis ketiga tersebut dapat memperkuat antibodi para nakes. 

BACA JUGA: Alamak! Stok Vaksin Surabaya Habis, Bagaimana Nasib Dosis Kedua?

"Ini adalah vaksin ketiga, khusus untuk SDM kesehatan, menggunakan vaksin Moderna," ujarnya, Senin (2/8). 

Pelaksanaan vaksinasi tahap ketiga untuk para nakes sendiri di Kota Malang dilakukan di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). 

"Kota Malang daerah pertama yang menggunakan vaksin Moderna. Vaksinasi ketiga ini, bagi SDM kesehatan," katanya. 

Nakes yang mengikuti vaksinasi tahap ketiga atau booster itu terlebih dahulu harus menandatangani pakta integritas. 

Sekitar 15 tenaga kesehatan dari Rumah Sakit UMM dan 25 tenaga kesehatan dari Rumah Sakit Universitas Islam Malang (Unisma), mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 dosis ketiga.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya