
Jatim.GenPI.co - Pemkab Tuban mengajukan nama Seogondo Djojopoespito sebagai pahlawan nasional kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Gubernur Khofifah menjelaskan kepada Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky agar melengkapi berkas persyaratan tersebut.
Menurut keterangan Khofifah, Seogondo Djojopoespito merupakan pemuda asal Tuban yang menjadi pemimpin Sidang Kongres Pemuda II, pada 27-28 Oktober 1928.
BACA JUGA: Inovasi Eri Cahyadi Beri Ketua RT Peran Penting
Tokoh yang tutup usia di tahun 1978 kini dikebumikan di Yogyakarta.
"Jadi sebetulnya sudah pernah diajukan oleh pemerintah provinsi DIY, karena makam beliau di Yogya tapi dalam catatan yang sampai ke saya ada dokumennya yang belum lengkap," kata Khofifah melalui keterangan tertulis, Kamis (28/10) kemarin.
BACA JUGA: Hai Pemuda, Perhatikan Pesan Gubernur Jawa Timur ini
Sementara itu, Mantan Menteri Sosial (Mensos) kembali menekankan bahwa pihaknya kini bakal menunggu kelengkapan berkas dari Pemkab Tuban.
"Jadi mohon berkas pengajuan segera diajukan oleh Pemkab Tuban dan dilengkapi kemudian diteruskan ke provinsi untuk segera diajukan ke dewan gelar nasional," ujarnya.
BACA JUGA: Harga Tes PCR di Surabaya Ikut Turun Sesuaikan dari Pemerintah
Khofifah mengatakan, selain sebagai tokoh aktif Perhimpunan Pelajar- Pelajar Indonesia (PPPI), Soegondo Djojopoespito merupakan putra Jawa Timur yang mengambil peranan penting atau memberi inspirasi terhadap peristiwa Sumpah Pemuda sampai berhasil diikrarkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News