YPK Jatim 4 Malang Punya Cara Unik Peringati Hari Pahlawan

YPK Jatim 4 Malang Punya Cara Unik Peringati Hari Pahlawan - GenPI.co JATIM
Para siswa SD SMP 4 YPK Jatim Malang yang memerankan drama teatrikal guna memperingati Hari Pahlawan, Rabu (10/11) (Foto: GenPI/M. Ubaidillah)

GenPI.co Jatim - Yayasan Pendidikan Kristen Jatim 4 Malang punya cara unik untuk memperingati Hari Pahlawan.

Seluruh siswa mulai jenjang SD hingga SMP YPK 4 Jatim Malang terlibat aksi teaterikal perobekan bendera, Rabu (10/11).

Kepala Sekolah SD 3 Brawijaya YPK Malang, Endang Harimangesti mengatakan, kegiatan ini ditujukan untuk mengenalkan para siswa untuk lebih tahu sejarah perobekan bendera Belanda terjadi di Surabaya.

BACA JUGA:  Peringatan Hari Pahlawan, Bupati Malang Beri Pesan Mendalam

“Kegiatan ini untuk mengenang jasa para pahlawan. Karena menurut Ir Soekarno bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya,” ujarnya, Rabu.

Kepala Sekolah SMP 4 YKP Jatim Malang Yani Hestiwiratih menyebut, tanpa pahlawan maka Indonesia tidak bisa seperti sekarang.

BACA JUGA:  Sambut Hari Pahlawan, Eri Cahyadi Minta ini ke Warga

Belajar tanpa rasa takut, bebas memilih, bebas berpergian, dan bebas dalam berpikir.

“Maka saya mengajak semua generasi penerus bangsa untuk mempertahankan kemerdekaan dengan ilmu pengetahuan caranya dengan rajin belajar,” katanya.

BACA JUGA:  Rampung Saat Hari Pahlawan, THP Kenjeran Surabaya Berubah Wajah

Ia juga mengingatkan untuk tetap mempertahankan nilai-nilai yang selama ini dipegang teguh, seperti kejujuran, saling menghormati, kerja keras, kreatif, dan pantang menyerah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya