ICIED Lahirkan Konsep Fusionist scholars dan Fusionist Vision

ICIED Lahirkan Konsep Fusionist scholars dan Fusionist Vision - GenPI.co JATIM
ICIED Yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim (Foto: Tangkapan Layar)

GenPI.co Jatim - Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang menggelar The 6 th International Conference on Islamic Education (ICIED), Senin (15/11).

Topik yang dipilih pada acara tersebut yakni Sustainable Education Transformation in The Disruptive Era.

Diharapkan, pada konferensi tersebut melahirkan pemikir-pemikir fusionis, yakni berpikir dan bertindak berdasarkan pada tradisi lama yang baik dan mengambil pemikiran baru yang lebih baik.

BACA JUGA:  Pramuka UIN Maliki dapat Pesan Rektor di Perkemahan Nasional

“Setelah perjalanan panjang pendidikan tinggi Islam di Indonesia maka UIN Malang sudah saatnya melahirkan para Fusionist scholars dan Fusionist Vision,” ucap Keynote Speaker Notre Dame University Amerika Prof Mun’im Sirry.

Dekan FITK UIN Malang Nur Ali mengatakan, konferensi ini selaras dengan budaya dan kurikulum yang dikembangkan di UIN Malang. Yakni integrated curriculum, literasi interreligius dan kelembagaan pendidikan.

BACA JUGA:  Cerita Mahasiswi UIN Malang Raih Runner Up Duta Kebudayaan 2021

“Fusionist Scholars merupakan integrasi metode kritis Barat dengan agama dalam bidang pendidikan Islam," katanya.

"Sementara Fusionist Vision mengarah pada orientasi yang bertumpu pada pernyataan bahwa pengetahuan tidak dapat dibagi menjadi intelektual Islam atau Barat tetapi menjadi satu kesatuan yang bermanfaat,” bebernya.

BACA JUGA:  3 Mahasiswa UIN Juara Debat Nasional, Bawakan Materi ini

Sementara itu, Rektor UIN Malang Prof M Zainuddin MA menyambut antusias para presenter yang hadir pada acara tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya