Pemkot Surabaya Kirim Sarung, Selimut Hingga Mainan ke Lumajang

Pemkot Surabaya Kirim Sarung, Selimut Hingga Mainan ke Lumajang - GenPI.co JATIM
Prosesi doa bersama sebelum melepas 2 unit truk pengangkut bantuan dari warga Surabaya yang disalurkan melalui Pemkot Surabaya dan Bangga Surabaya Peduli. (foto : Ananto Pradana/genpi.co jatim).

GenPI.co Jatim - Pemkot Surabaya memberangkatkan bantuan ke lokasi bencana alam erupsi Gunung Semeru.

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi mengatakan, bantuan yang diberangkatkan ini merupakan gelombang ke dua. Sebelumnya pemkot telah mengirim relawan, alat, hingga kendaraan berat ke Kabupaten Lumajang.

Bantuan yang diberangkatkan kali ini yakni, matras 100 pcs, sarung 300 pcs mie instan 775 pack, biskuit 141 pcs, beras 15 sak, selimut 100 pcs, dan susu 25 pcs.

BACA JUGA:  Bantuan Korban Erupsi Gunung Semeru Berdatangan, Hamdalah

Kemudian popok bayi 200 pack, pembalut 4 pcs, pakaian 225 pcs, masker 25 box, dan beragam jenis mainan untuk anak-anak.

"Bantuan yang dikirim menggunakan dua truk. Beberapa pengurus (Bangga Surabaya Peduli) juga ikut ke Lumajang," kata Eri, Rabu (8/12).

BACA JUGA:  Giliran Aremania Lumajang Buat Posko Bantuan Korban Gunung Semeru

Bantuan yang disalurkan itu, kata Eri, berasal dari rasa kepedulian masyarakat kepada kondisi korban di lokasi pengungsian.

"Ini warga Surabaya terus memberikan bantuan kepada saudara di Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang," ujarnya.

BACA JUGA:  Pemkot Surabaya Buka Posko Peduli Gunung Semeru, Silakan

Mantan Kepala Bappeko Surabaya itu memastikan, pihaknya bersama warga Kota Pahlawan akan terus berupaya memberikan dukungan kepada warga terdampak erupsi Gunung Semeru.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya