Unesa Beri Bekal Penting Cegah Guru Terserang Stres

Unesa Beri Bekal Penting Cegah Guru Terserang Stres - GenPI.co JATIM
Pelatihan yang dilakukan oleh Unesa untuk mengantisipasi para gur terserah stres saat melaksanakan rutinitas harian mengajar. (foto : Humas Unesa).

GenPI.co Jatim - Stres bisa muncul kapan dan siapa saja, termasuk pada tenaga pengajar atau guru. Kerentanan bisa timbul karena banyak hal.

Sadar akan hal itu penting, Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menggelar sesi bimbingan daring mengenai kondisi dan pemicu stress. Materinya tentang manajemen stres dan manajemen perilaku peserta didik berkebutuhan khusus (PDBK).

Staf pengajar PAUD Unesa Wulan Patria Saroinsong mengatakan, perlu ada bimbingan dan pelatihan untuk mengatasi persoalan yang dialami oleh guru.

BACA JUGA:  4 Mahasiswa Unesa Hentikan Magang, Jadi Relawan Gunung Semeru

"Pelatihan itu meliputi sesi pembimbingan daring mengenai kondisi stres dan pemicu stress, kemudian dilanjutkan dengan sesi pelatihan luring mengenai manajemen stres dan manajemen perilaku peserta didik berkebutuhan khusus (PDBK)," kata Wulan tertulis, Jumat (10/12).

"Pelatihan daring bertahap dihelat mulai awal November 2021 yang diikuti sebanyak 25 guru dari berbagai sekolah inklusif di Kabupaten Probolinggo," imbuhnya.

BACA JUGA:  Hindari Barier, Mobil Bak Terbuka Tercebur di Danau Unesa

Sri Hayati, salah satu peserta dari SDN Kebonagung I mengaku, pelatihan tersebut membantu mereka untuk mengatasi kecemasan selama mengajar daring.

Ia menyebut, pembelajaran daring di masa pandemi cukup menantang, karena rentan stres.

BACA JUGA:  Unesa Jalin Kerja Sama dengan Perusahaan, Kenalkan Dunia Kerja

"Selama ini kami stres ya tambah stres karena gak paham mau ngapain untuk atasinya. Sekarang kan jadi ada solusi dari hasil pelatihan," terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya