Taman Bungkul Surabaya, Wisata Murah Meriah, Semua Tersedia

Taman Bungkul Surabaya, Wisata Murah Meriah, Semua Tersedia - GenPI.co JATIM
Taman Bungkul di Jalan Darmo, Kota Surabaya nampak ramai dikunjungi masyarakat, sekalipun tidak dalam akhir pekan. (Foto: Ananto Pradana/GenPI.co Jatim).

GenPI.co Jatim - Taman Bungkul menjadi salah satu area jujukan masyarakat untuk bersantai, melepas penat rutinitas harian.

Taman yang berlokasi di Jalan Darmo, Surabaya itu juga menjadi sarana bagi masyarakat menghabiskan waktu bersama keluarga.

Wisata yang murah meriah ditambah fasilitas yang lengkap tersedia di sana, menjadi alasan warga Kota Pahlawan banyak memilih Taman Bungkul.

BACA JUGA:  Rute Bus SSCT Surabaya, Belanja Sambil Kulineran

Tak hanya saat momen liburan atau weekend saja, masyarakat juga acap kali mendatangi taman tersebut saat hari-hari biasa.

Taman Bungkul juga tak hanya menjadi saran bersantai sambil melihat serunya anak-anak kecil bermain sepak bola maupun permainan lainnya. Di area ini, pengunjung juga bisa menikmati beragam kuliner, seperti semanggi, rawon, hingga nasi goreng.

BACA JUGA:  Pangsit Mi Pak Sumarto, Kuliner Legendaris Berbagai Kalangan

Lokasinya yang terbilang strategis juga mampu menarik minat para komunitas. Biasanya mereka berkumpul beberapa sudut taman.

Taman Bungkul juga dilengkapi arena skate yang bisa dimanfaatkan pecinta olahraga tersebut.

BACA JUGA:  Pulang Pacitan, SBY dan Masyarakat Melukis di Pantai Pancer Dorr

Yussa (26) salah seorang pengunjung Taman Bungkul mengatakan, dirinya kerap kali mampir ke taman bungkul untuk bersantai sembari menikmati kuliner yang tersedia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya