Dispora Jatim Punya Cara Jempolan Geliatkan Petani Milenial

20 Juli 2021 03:00

Jatim.GenPI.co - Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Jawa Timur bekerja sama dengan Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) punya cara jempolan geliatkan petani milenial.

Mereka menyelenggarakan Pemagangan Keriwausahaan Pemuda Petani Milenial, dimana kegiatan itu merupakan program lanjutan dari Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Petani Milenial yang sebelumnya sudah berlangsung.

BACA JUGA: Dua Daerah ini Tak Ajukan Beras Cadangan, Kenapa?

Kegiatan pemagangan, untuk menggeliatkan petani milenial itu sudah berlangsung pada tanggal 7-11 Juni 2021 yang lalu di Balai Besar Pelatihan Pertanian Ketindan Lawang.

Sebanyak 30 pemuda dari Kabupaten Sumenep dan Sampang ikut dalam kegiatan Pelatihan Kewirausahaan Pemuda Petani Milenial.

"Kegiatan pemagangan kewirausahaan pemuda petani milenial ini jangan hanya berhenti disini saja tapi tetap berkelanjutan dan mudah-mudahan kedepannya menjalin hubungan erat dan sinergis," kata Kadispora Jatim Supratomo mengutip dari laman Dispora Jatim.

BACA JUGA: Penyuluh Pertanian, Wajib Kuasai Teknologi

Harapannya dengan kegiatan Pemagangan Kewirausahaan Pemuda Petani Milenial 2021, adanya minat wirausaha pemuda di bidang pertanian yang berpotensi dan mandiri.

Serta meningkatnya jumlah wirausahawan pemuda yang ahli di bidang pertanian.  (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Fitra Herdianariestianto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM