Sering Ngemil dan Sakit Kepala, Tanda Tubuh Kekurangan Cairan

16 Mei 2021 13:00

Jatim.GenPI.co - Tubuh terdiri dari 60 persen cairan. Karenanya pemenuhan kabutuhan air sangat dibutuhkan bagi tubuh. 

Kekurangan air akan menghambat pergerakan nutrisi dalam tubuh, pengaruh pada metabolisme tubuh, hingga suhu tubuh yang terlalu panas. 

BACA JUGA: Intip Manfaat Petai Bagi Kesehatan Tubuh, Bagus Buat Pencernaan

Karenanya, mencukupi kebutuhan cairan dalam tubuh sangat dianjurkan. Berikut ciri tubuh anda mengalami kekurangan cairan dikutip dari laman Livestrong. 

1. Merasa haus

Ciri utama dalam tanda tubuh anda kekurangan air yakni merasa haus. Bahkan dalam beberapa kasus akan dalam tingkatan lebih parah yakni dehidrasi. 

2. Jarang buang air kecil

The National Institute of Diabetes and Digestive and Kidney Diseases (NIDDK) menyebut, biasanya orang harus membuang air kecil tiga jam sekali. 

Kekurangan cairan akan memerintahkan otak untuk mengirim sinyal ke ginjal agar lebih sedikit membuang air. 

3. Warna urine

Paling mudah menandai bahwa anda kekurangan cairan yakni melalui warna air kecil. Urine yang kuning lebih gelap menandakan anda sedang dehidrasi. 

4. Terlalu ngemil

Tidak ada hubungan secara langsung antara kebiasaan ngemil dengan kekurangan cairan dalam tubuh. Tetapi setidaknya jika minum air yang cukup akan membuat anda merasa lebih kenyang. 

Tentu ini baik bagi anda yang sedang melakukan program diet. Minum segelas air sebelum ngemil akan membantu mengontrol jumlah makanan yang masuk ke dalam tubuh. 

5. Sakit kepala 

Menurut National Headache Foundation dehidrasi dapat meningkatkan sakit kepala. 

BACA JUGA: Stop Warga Surabaya, Jangan Berwisata ke Kota Batu Dulu

7. Kulit kering

Sudah tidak bisa dipungkiri, kekurangan air dapat menyebabkan kulit kering. Sebab, kulit anda terdiri dari 64 persen air. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Baehaqi Almutoif

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JATIM