2 Kampung Lawas di Surabaya Bakal Naik Kelas, Yuk Intip!

2 Kampung Lawas di Surabaya Bakal Naik Kelas, Yuk Intip! - GenPI.co JATIM
Menteri BUMN Erick Thohir bersama Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi tengah asik berinteraksi dengan salah seorang warga di Kampung Lawas Maspati, Kota Surabaya. (foto : Humas Pemkot Surabaya).

GenPI.co Jatim - Menteri BUMN Erick Thohir didampingi Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengunjungin kawasan kampung Maspati Gang V dan VI.

Rencananya, dua kampung tersebut bakal mendapatkan fasilitas untuk menunjang sektor pariwisata, yakni transportasi massal yang menghubungkan lokasi ikonik di sana untuk menggerakkan sektor ekonomi.

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan, pihaknya bakal mendukung penuh rencana meningkatkan perekonomian warga setempat.

BACA JUGA:  Pengamat Sebut Covid-19 Jadi Sandungan Ekonomi Jatim

"Pak Wali tadi bicara, fasilitas kampung ini harus ditingkatkan. Kalau kita lihat tadi, saya sepakat," kata Erick di lokasi, Minggu (2/1).

Kampung lawas itu dinilai Erick punya nilai budaya dan sejarah bagi bangsa Indonesia. Dua hal tersebut adalah aspek penting yang perlu dilestarikan.

BACA JUGA:  Berkah Libur Tahun Baru Bagi Hotel di Kota Batu, Hamdalah!

"Karena budaya adalah pondasi bangsa kita, bangsa yang memahami budayanya dan mengingat sejarahnya," ujarnya.

"Semua ada di kampung ini, dan akan kami beri fasilitas transportasi," imbuhnya.

BACA JUGA:  Kabar Baik! Penumpang Kereta Api Pasti Senang

Di tempat yang sama, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berharap, langkah menggerakkan ekonomi masyarakat di kampung Maspati bisa segera terealisasi dalam waktu dekat, utamanya pada sektor transportasi penghubung.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya