
GenPI.co Jatim - Dunia kuliner terus mengalami perkembangan, seiring berjalannya waktu, salah satunya proses memasak steak.
Saat ini sedang tren proses memasak daging steak menggunakan metode dry aged.
Executive Chef Surabaya Suites Hotel, Danang Dwi Lukito mengatakan, daging yang menjalani proses dry aged memiliki sensasi yang unik ketika dimakan.
BACA JUGA: Kenali Metode Dry Aged, Bikin Tekstur Daging Jadi Lebih Empuk
Dia menjelaskan, daging yang sudah melalui proses dry aged akan memiliki tekstur renyah dan lembut di dalam ketika digigit.
"Jadi, juicy pada bagian dalam tidak banyak keluar. Sedangkan bagian luar kering," kata Danang kepada GenPI.co Jatim, Senin (28/11).
BACA JUGA: Jadwal Bioskop Malang, Berani Nonton Keramat 2: Caruban Larang?
Matode dry aged punya masa penyimpanan yang berbeda. Semuanya bergantung pada bentuk dan teksturnya.
Chef Danang menyontohnya, ketika daging mempunyai tekstur yang bagus, maka dry aged bisa selesai dalam hitungan hari.
BACA JUGA: 3 Dosen UKWMS Surabaya Buat Permen Antidiabetes, Tetap Manis
Sebaliknya, apabila daging memiliki tekstur lemak dan otot lebih banyak, maka proses dry aged akan lebih lama.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News