Perhatikan, SPBU di Kota Surabaya Tutup Malam Tahun Baru

Perhatikan, SPBU di Kota Surabaya Tutup Malam Tahun Baru - GenPI.co JATIM
Ilustrasi-Konsumen Pertamina sedang membuka aplikasi MyPertamina setelah mengisi BBM di sebuah SPBU. (ANTARA/HO-Pertamina)

GenPI.co Jatim - Kota Surabaya mempersiapkan pengamanan ketat pada malam Tahun Baru 2022. Kegiatan pawai atau arak-arakan yang lumrah pada momen pergatian tahun tak boleh dilaksanakan.

Tak hanya itu saja, semua kegiatan dibatasi. Tepat pukul 21.00 WIB aktivitas di tempat-tempat atau fasilitas publik harus berakhir.

Salah satu fasilitas umum, yakni stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) juga masuk cakupan regulasi tersebut.

BACA JUGA:  Ya Ampun, Atap SDN Kedung Cowek 1 Surabaya Rusak Tersapu Angin

Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi memastikan bahwa tak ada SPBU yang buka lebih dari pukul 21.00 WIB saat tahun baru.

"SPBU tanggal 31, jam 9 malam (tidak boleh beroperasi)," kata Eri, Selasa (28/12).

BACA JUGA:  Ada Warga Surabaya Belum Dapat Bansos, Pesan Legislator Penting

Sementara itu, Kepala Satpol PP Kota Surabaya, Eddy Christijanto menjelaskan, penerbitan surat edaran (SE) telah dikirimkan ke pihak pengelola.

Penutupan SPBU se-Kota Surabaya akan berakhir pada 1 Januari 2022, pukul 04.00 WIB.

BACA JUGA:  Gawat, Stok Darah PMI Surabaya Menipis Saat Nataru

"Jadi sebelumnya di SE Wali Kota Surabaya tanggal 14 Desember 2021, semua aktivitas kegiatan pada malam tahun baru selesai pukul 21.00 WIB. Dari dasar itu, kami menindaklanjuti untuk SPBU juga tutup pukul 21.00 WIB dan buka lagi pukul 04.00 WIB, seperti malam pergantian tahun 2021," kata Eddy.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya