Banjir Rendam Pemukiman di Jember, Sebuah Mobil Terseret Arus

Banjir Rendam Pemukiman di Jember, Sebuah Mobil Terseret Arus - GenPI.co JATIM
Warga mengevakuasi sebuah mobil yang terseret derasnya banjir di Perumahan Bumi Mangli Permai di Kabupaten Jember, Minggu (9/1/2022). (ANTARA/HO-Medsos)

GenPI.co Jatim - Hujan sedang hingga lebar yang mengguyur membuat sejumlah daerah di Jember dilanda banjir.

"Ada tiga kecamatan yang terdampak bencana banjir, yakni Kecamatan Panti, Kaliwates dan Rambipuji," kata Sekretaris BPBD Jember Heru Widagdo, Minggu (9/1).

BPBD Jember mencatat sebanyak 150 rumah warga dan fasilitas umum terendam air dengan ketinggian antara 100-130 cm.

BACA JUGA:  3 Kecamatan di Jember Banjir, Bupati Hendy Tahu Penyebabnya

Banjir tersebut terjadi setelah Jember diguyur hujan kurang lebih tiga jam pada Minggu siang.

"Kami melakukan assesment, mengevakuasi warga yang rumahnya terendam banjir lebih dari 1 meter, mendistribusikan bantuan, mendirikan dapur umum mandiri serta membersihkan perabotan yang terkena lumpur," katanya.

BACA JUGA:  Jumlah Warga Terdampak Bencana Alam di Jember Bertambah

Hasil dari assesmen yang dilakukan BPBD Jember, lokasi paling parah berada di Perumahan Bumi Mangli Permai. Air dengan ketinggian lebih dari 1 meter merendam kawasan pemukiman.

Bahkan satu mobil dilaporkan terseret banjir di wilayah tersebut.

BACA JUGA:  Komunitas di Jember Ekspedisi Sungai Bedadung, Temukan Fakta Baru

Kemudian pemukiman di Kelurahan Sempusari sebagian tergenang banjir. Terutama di belakang kantor Jasa Otoritas Keuangan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya