Video Tendang Sesajen, PWNU Jawa Timur: Jaga Kerukunan

Video Tendang Sesajen, PWNU Jawa Timur: Jaga Kerukunan - GenPI.co JATIM
Ilustrasi-Salah satu lokasi pembuangan sesajen selain di Curah Kobokan. Foto: Ridho Abdullah/JPNN

GenPI.co Jatim - Video viral seorang pria menendang sesajen di area erupsi Gunung Semeru memicu kegeraman masyarakat. PWNU Jawa Timur meminta masyarakat untuk tetap menjaga toleransi antar umat beragama dan menghindari perbuatan yang memicu sensitivitas.

Himbauan itu diutarakan Wakil Ketua PWNU Jawa Timur Ahmad Fahrur Rozi, pasca viralnya kejadian menendang dan membuang sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru, Kabupaten Lumajang.

"Kita minta (masyarakat) agar menjaga kerukunan," kata Gus Rozi saat dihubungi GenPI.co Jatim, Rabu (12/1).

BACA JUGA:  Vaksin Booster di Surabaya Mulai Berjalan, Lansia Prioritas

Gus Rozi menyebut, menjadi seorang muslim berarti wajib menghargai perbedaan yang dianut oleh setiap masyarakat.

"Kalau itu memang ritual agama lain ya mereka punya hak menjalanakan. Seperti kita juga punya tata cara melaksanakan ibadah," terangnya.

BACA JUGA:  PWNU Jatim Kecam Tindakan Pria Penendang Sesajen di Semeru

Sementara itu, Gus Ruzi menyebut cara-cara yang digunakan oleh pria dalam video viral itu tidak mencerminkan nilai-nilai yang selama ini diajarkan dalam Islam.

Islam kata dia, tak pernah mengajarkan berdakwah dengan cara-cara kasar.

BACA JUGA:  Pemkot Kediri Gelar Vaksin Booster, Stok Tak Banyak

"Dakwah itu tidak boleh dengan kebencian, caci maki. Malah harus santun dan mengajak (kearah) kebaikan dengan cara yang baik," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya