Tutup Usia, Margiono Dikenang Jiwa Kepemimpinannya yang Tinggi

Tutup Usia, Margiono Dikenang Jiwa Kepemimpinannya yang Tinggi - GenPI.co JATIM
Arsif - Margiono/antara jatim.

Mendengar Margiono Ketua PWI Pusat, Darmantoko tak heran. Begitupun saat almarhum menjabat lagi pada periode 2013-2018 lalu.

Darmantoko mengenang almarhum sebagai sosok yang ramah, mengayomi dan tak pernah membeda-bedakan. Pimred Rakyat Merdeka itu juga humoris dan punya sikap kepemimpinan.

"Kalau dia tidak punya kepemimpinan yang tinggi, dia gak mungkin dijadikan sebagai Ketua PWI," ujarnya.

BACA JUGA:  Innalillahi, Seorang Pekerja Migran Dilaporkan Meninggal Dunia

Ditanya soal kabar kepergian rekannya itu, Darmantoko menyebut jika hal itu baru dia terima siang hari ini.

Kendati demikian, dia tak mengetahui secara pasti kondisi terkahir dan sakit yang diderita oleh almarhum Margiono.

BACA JUGA:  Innalillahi, Korban Meninggal Kapal Tenggelam Tiba di Lumajang

"Dulu tapi terakhir sempat dengar kabar dari kawan-kawan kalau almarhum sempat sakit," ungkapnya.

Pertemuan terakhirnya dengan mendiang mantan Ketua PWI itu terjadi sekitar tiga tahun yang lalu.

BACA JUGA:  Innalillahi, Pedangdut Asal Madura Berpulang

"Jauh sebelum Covid-19 kok terakhir itu. Waktu itu pas hari ulang tahun PWI, kalau gak salah ya 2018," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya