Unair Umumkan 45 Siswa Penerima Golden Ticket 2022, Selamat!

Unair Umumkan 45 Siswa Penerima Golden Ticket 2022, Selamat! - GenPI.co JATIM
Rektor UNAIR Prof Moh Nasih (depan) dan jajaran pimpinan bersama penerima golden ticket yang datang secara offline pada Sabtu (12/3). Foto: Unair.ac.id.

GenPI.co Jatim - Sebanyak 45 siswa menerima Golden Ticket 2022 dari Universitas Airlangga atau Unair. 

Rektor Unair Prof. Mohammad Nasih mengumumkan langsung nama-nama penerima Golden Ticket 2022 melalui Zoom meeting dan YouTube, Sabtu (12/3). 

Jumlah itu menambah lima orang penerima Golden Ticket yang diumumkan sebelumnya pada saat penutupan Airlangga Education Expo (AEE). 

BACA JUGA:  Pakar Unair Buka Suara, ini Bahayanya Bila Pemilu Ditunda

Dia menjelaskan, para penerima golden ticket tersebut telah melewati serangkaian seleksi dari sebanyak 792 pendaftar. Nasih menegaskan, penerima Golden Ticket tidak akan mengurangi kuota jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

“Kuota SNMPTN sekitar 1.260-an, ditambah dengan minimal lima puluh (siswa penerima Golden Ticket, red). Kami akan menerima kurang lebih 1.300-an real-nya,” ujarnya mengutip laman resmi Unair. 

BACA JUGA:  Lakukan ini Bila Hasrat di Ranjang Hilang, Langsung Greng Lagi

Para penerima golden ticket ini tersebar di setiap fakultas, mulai kedokteran, sains dan teknologi, ekonomi dan bisnis, hingga ilmu budaya. Sebagian besar dari mereka memilih Unair sebagai perguruan tinggi pertama di seleksi SNMPTN.

Peraih Golden Ticket ini merupakan para siswa yang memiliki prestasi luar biasa di bidang akademik maupun non-akademik. 

BACA JUGA:  Polemik Pengeras Suara Masjid, Guru Besar Unair Nilai Tak Efektif

Mereka, kata Nasih, memiliki prestasi bermacam, seperti inovasi, kewirausahaan, organisasi dan manajerial, kepemimpinan, olahraga, keagamaan, serta yang sesuai dengan pilihan program studi (prodi).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya