Lowongan Kerja BRI Group, Berikut Kualifikasi dan Link Daftarnya

Lowongan Kerja BRI Group, Berikut Kualifikasi dan Link Daftarnya - GenPI.co JATIM
Ilustrasi lowongan kerja BRI. Seseorang sedang menjalani interview. Foto: Envato Elements/twenty20photos.

GenPI.co Jatim - Lowongan kerja BRI Group. Bank BUMN itu membuka kesempatan untuk berkarir.

Mengutip dari laman e-recruitment.bri.co.id, tersedia lowongan untuk posisi BRILiaN Future Leader Program (BFLP) BRI Group General Staff dan BFLP IT.

Berikut ini detail kualifikasinay dikutip dari laman tersebut.

Kualifikasi Umum

  1. Lulusan S1 atau S2 dari universitas terkemuka dengan akreditasi A.
  2.  IPK minimal 3,00 (untuk lulusan S1) dan IPK minimal 3.25 (untuk lulusan S2).
  3.  Berusia maksimal 25 tahun untuk lulusan S1 (belum berulang tahun yang ke-26 pada tanggal 29 April 2022), dan maksimal 28 tahun untuk lulusan S2 (belum berulang tahun yang ke-29 pada tanggal 29 April 2022).
  4. Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi.
  5. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama proses seleksi hingga selesai menjalani masa pendidikan BFLP.
  6. Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI dan BRI Group.
  7. Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI atau BRI group apabila dinyatakan diterima sebagai peserta BFLP.
  8. Mengikuti seluruh tahapan tes.

Kualifikasi Khusus

BACA JUGA:  Lowongan Kerja Pegadaian April, Tersedia Tunjangan Hingga Bonus

BFLP General merupakan lulusan berikut:
- Ekonomi
- Aktuaria
- Hukum
- Psikologi
- Teknik
- Pertanian
- Teknologi Pertanian
- Agribisnis
- Perikanan
- Peternakan
- Kehutanan
- Fisipol (Khusus Jurusan Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, - Administrasi Fiskal, Administrasi Niaga, dan Administrasi Negara)
- MIPA (Khusus untuk Jurusan Matematika dan Statistika)

BFLP IT merupakan lulusan berikut:
- Teknik Informatika
- Sistem Informasi
- Ilmu Komputer
- Teknik Komputer
- Teknik Elektro
- Teknik Telekomunikasi
- Teknik Elektro Telekomunikasi
- Teknik Jaringan
- MIPA (Khusus untuk Jurusan Matematika dan Statistika)

Pendaftaran dibuka hingga Tanggal 29 April 2022. Buruan daftar melalui https://e-recruitment.bri.co.id

BACA JUGA:  Lowongan BPJS Kesehatan Terbaru, Jatim Butuh 14 Orang

Waspada penipuan. BRI tidak pernah memungut biaya apapun dan tidak bekerja sama dengan Lembaga/Institusi lain termasuk travel agent. (*)

Video viral hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya