Unik, Nikah Massal di Sidoarjo ini Tahu Calonnya Usai Ijab Kabul

Unik, Nikah Massal di Sidoarjo ini Tahu Calonnya Usai Ijab Kabul - GenPI.co JATIM
Pondok Pesantren Darul Falah Pusat di Sidoarjo. (ANTARA/Indra)

GenPI.co Jatim - Nikah massal di Sidoarjo ini cukup unik. Tradisi yang dilakukan di Pondok Pesantren Darul Falah Pusat lima tahun itu benar-benar merasahasiakan calon pasangannya. 

Para santri yang ikut nikah massal tersebut tak tahu siapa calon pasangannya.

Ketua Yayasan Dalilul Falihin Pondok Pesantren Darul Falah Pusat Syaiful Bakri mengatakan, tahun ini sudah yang ketujuh kainya nikah massal digelar.

BACA JUGA:  Bangga! Penanganan Sampah di Sidoarjo Dilirik Dubes Swiss

"Total ada sebanyak 22 orang pasangan pengantin yang dinikahkan tahun ini, yakni pada Minggu (22/5)," katanya, Sabtu (29/5).

Syaiful menjelaskan, pengantin yang mengikuti nikah massal tersebut merupakan santri di pondok pesantren tersebut.

BACA JUGA:  Hore! Pemkab Sidoarjo Sediakan Beasiswa Rp10 Miliar

"Selanjutnya mereka setelah menikah ditempatkan di bilik-bilik kamar yang ada di lingkungan pondok pesantren sebelum mereka diberangkatkan untuk membantu cabang kami yang ada di berbagai daerah," katanya.

Totalnya, Pondok Pesantren Darul Falah Pusat telah menikahkan 250 pasangan sejak awal nikah massal tersebut diselenggarakan.

BACA JUGA:  Deltras Sidoarjo Bakal Tambah Pemain, Tunggu saja

"Mereka yang akan menikah tidak mengetahui siapa yang akan menjadi jodoh mereka," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya