
GenPI.co Jatim - Partai Golkar sepakat mengusung Ketua Umum Airlangga Hartarto untuk maju di kontestasi Pemilihan Presiden/Pilpres 2024.
Seluruh organisasi sayap partai juga diharapkan satu suara memenangkan Airlangga Hartarto.
DPP Satkar Ulama pun meminta pengurus di tingkat Jawa Timur membantu Partai Golkar untuk memenangkan Airlangga Hartarto.
BACA JUGA: Airlangga Sebut Indonesia Terbaik ke-4 Dunia Penanganan Pandemi
"Sebagai organisasi yang berafiliasi dengan Partai Golkar, pengurus baru periode 2022-2027 harus aktif berjuang," ujar Ketua Umum DPP Satkar Ulama Idris Laena usai melantik pengurus baru, Minggu (6/6).
Idris juga berpesan kepada pengurus baru agar segera menuntaskan susunan kepengurusan dan merangul umat muslim.
BACA JUGA: Komunitas Ibu Pengajian Surabaya Deklarasikan Airlangga-Khofifah
Ketua DPD Golkar Jawa Timur M. Sarmuji berharap, Satkar Ulama memiliki peran yang lebih optimal mengingat Jatim merupakan daerah santri.
Dia juga meminta Satkar Ulama Jawa Timur menghimpun sebanyak mungkin melalui program yang melibatkan masyarakat.
BACA JUGA: Airlangga Hartarto Melejit, Partai Golkar Surabaya Angkat Bicara
Sementara itu, Ketua DPD Satkar Ulama Jatim KH Hasan Irsyad mengatakan, segera melengkapi kepengurusan untuk kabupaten/kota.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News