Tamu Rumania Terpesona Nasi Pecel Porang Balai Kota Madiun

Tamu Rumania Terpesona Nasi Pecel Porang Balai Kota Madiun - GenPI.co JATIM
Wali Kota Madiun Maidi mendampingi Duta Besar Indonesia untuk Rumania dan Republik Moldova M. Amhar Azeth dan Konsul Kehormatan (Konhor) RI di Constanta Rumania Emil Sirbu mencicipi kuliner pecel porang di Balai Kota Madiun, Minggu (5/6/2022). Dalam kunjungan kerja tersebut disepakati Pemkot Madiun membuka peluang menjajaki kerja sama tentang komoditas porang dengan Rumania. (ANTARA/HO-Diskominfo Kota Madiun)

GenPI.co Jatim - Kunjungan Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Rumania dan Republik Moldova M. Amhar Azeth dan Konhor RI di Constanta Rumania Emil Sirbuada ke Balai Kota Madiun ada yang unik, Minggu (5/6).

Amhar dan rombongan disuguhi nasi pecel porang. Menu khas Madiun ini menggunakan nasi porang.

Wali Kota Madiun Maidi mengatakan, terus mendorong porang menjadi menu andalan daerahnya. Selain rasanya yang nikmat, juga punya sejuta manfaat untuk kesehatan.

BACA JUGA:  Petani Porang Madiun Buruan Lakukan Ini agar Bisa Ekspor

"Menu ini memang andalan di Kota Madiun. Satu-satunya ada pecel porang ya di Kota Madiun," ujar Wali Kota Maidi.

Maidi berharap terjalin kerja sama dengan Rumania soal komoditas porang tersebut.

BACA JUGA:  Harga Umbi Porang Hancur-hancuran, Pemkot Madiun Minta Ada Acuan

"Saat ini petani porang sedang kesulitan. Produk melimpah tapi belum ada penyaluran. Dengan penjajakan kerja sama ini harapannya bisa menolong petani-petani porang, utamanya di Madiun," katanya.

Mencicipi kelezatan kuliner pecel porang dan melihat langsung kebun porang percontohan di Taman Wisata dan Edukasi Ngrowo Bening, membuat Konhor RI di Constanta Emil Sirbu kepincut.

BACA JUGA:  Porang Naik Daun, Wali Kota Madiun Sebut Bisa Gantikan Nasi

Dia mengaku tertarik menjalin kerja sama terkait porang di Madiun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya