Haji Dibuka Lagi, Pembuatan Gelang Identitas Kembali Menggeliat

Haji Dibuka Lagi, Pembuatan Gelang Identitas Kembali Menggeliat - GenPI.co JATIM
Ahmad Sidiq memperlihatkan gelang identitas bagi jamaah haji yang telah rampung dikerjakan. (foto : Ananto Pradana/genpi.co jatim).

Hal tersebut juga berlaku saat ibadah haji tak digelar lantaran pandemi Covid-19 yang menghantam dunia.

Hanya saja, gelang tersebut masih berupa lempengan kosong, lantaran tak ada identitas jemaah yang masuk.

"Pengisian identitasnya ada di setiap asrama (haji, red). Nanti prosesnya setelah data-data masuk semua, baru kami ukir di gelangnya," terangnya.

BACA JUGA:  Kisah Tukang Sapu Asal Tuban, Rela Jual Ternak untuk Ibadah Haji

"Produksi (lempengan gelang, red) sekitar 3-4 bulan. Jadi, jauh-jauh hari sebelum puasa sudah dibikin," lanjutnya.

Soal proses pencetakan identitas jemaah, keseleruhan dilakukan secara manual sesuai dengan manifes yang diterima. Pengerjaan memanfaatkan palu, alat ukir, dan cap nama.

BACA JUGA:  Koper Jemaah Haji Dibuka, Tak Taunya Ada Berasnya

"Tangan-tangan terampil kami yang membuatnya," ujarnya.

Ditanya soal jumlah orderan, pria 39 tahun menyebut, hal tersebut mengungakapkan memang mengalami penurunan dibanding ibadah haji pada tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA:  Sudah Dapat 119 Kali Makan, Jemaah Haji Tak Perlu Bawa Beras

"Terhitung sepi daripada sebelumnya. Kalau di musim yang normal jumlahnya (kloter, red) dua kali lipat lebih (dari, red) ini," jelasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya