Pedagang Bawang Merah Kurangi Pasokan, Imbas Kenaikan Harga

Pedagang Bawang Merah Kurangi Pasokan, Imbas Kenaikan Harga - GenPI.co JATIM
Ilustrasi harga bawang merah di Surabaya mengalami peningkatan. (foto : Ananto Pradana).

GenPI.co Jatim - Pedagang bawang merah di Surabaya terpaksa mengurangi pasokannya. Hal ini dilakukan karena harga yang terus meroket.

Selain itu, keputusan pedagang mengurangi jumlah pasokan untuk mencegah kerugian.

Sumo salah seorang pedagang Pasar Pakis Surabaya mengatakan, harga bawang merah saat ini berkisar Rp48.000 - Rp50.000 perkilogramnya.

BACA JUGA:  Rajin Nabung Pakai BRImo, Nasabah BRI Dapat Mobil Listrik

Mengingat harga yang melambung itu, jumlah kulakan dari yang sebelumnya bisa mencapai 40-50 kilogram, kini hanya 15-20 kilogram.

"Kemarin mahal cuma beli 15-20 kilogram," kata Sumo kepada GenPI.co Jatim, Jumat (17/6).

BACA JUGA:  Harga Cabai di Kota Malang Tembus Rp110.000

Sumo mengaku, meski sudah mengurangi jumlah pasokannya, namun hal itu belum tentu menjadi jalan agar dagangannya habis.

Pasalnya, sejak harga bawang merah naik, jumlah pembeli pun ikut berkurang. Meskipun ada, jumlah pembelian terbilang minim.

BACA JUGA:  Bidadari Banyuwangi, Libero Cantik Dicintai Penggemar Voli

"Kadang malah gak ada yang beli. Saya kemarin beli 20 kilo ini lakunya sedikit, pasarnya sepi. Kalau ada yang beli paling ya satu ons terus seperempat," terangnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya