
GenPI.co Jatim - Salah satu seniman ludruk di Surabaya kabarnya tengah sakit. Sebagai solidaritas, pelaku seni menggelar aksi sosial untuk membantu.
Luntas bersama Balada Barisan Ludruk Sidoarjo menggelar Ludrukan Charity di Warung Mbah Cokro Surabaya, Satu (18/6).
Acara tersebut sukses mengocok perut para penonton. Mereka menikmati malam Minggu kemarin dengan suguhan ludruk yang khas.
BACA JUGA: Bidadari Surabaya, Kecantikannya Buat Semua Terhipnotis
Penasehat Luntas Jari Jalajapo menuturkan, tujuan diadakannya Ludruk Charity untuk membantu teman sesama seniman yang sedang mendapat musibah.
“Acara itu memang bertujuan sebagai amal. Yang nantinya dari hasil Charity yang didapat akan diberikan kepada Cak Sapari,” kata Cak Jari sapaan akrabnya.
BACA JUGA: Banjir Rob di Surabaya Bukan Faktor Alam Saja, Kata Pengamat ITS
Cak Jari menyampaikan sang legenda ludruk Cak Sapari kini sedang terbaring lemah melawan penyakit diabetes yang dideritanya.
“Semoga lekas sembuh legenda ludruk Surabaya,” ucap Cak Jari. (mcr23/jpnn/genpi)
BACA JUGA: Polres Sidoarjo Tangkap Pengedar Uang Palsu, Warga Sudah Geram
Tonton Video viral berikut:
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Cak Sapari Lagi Sakit, Pelaku Seni di Surabaya Gelar Aksi Sosial Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Cak Sapari Lagi Sakit, Pelaku Seni di Surabaya Gelar Aksi Sosial", https://jatim.jpnn.com/jatim-terkini/15254/cak-sapari-lagi-sakit-pelaku-seni-di-surabaya-gelar-aksi-sosial
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News