Emil Dardak, Tokoh Muda yang Miliki Potensi Besar di Pilkada 2024

Emil Dardak, Tokoh Muda yang Miliki Potensi Besar di Pilkada 2024 - GenPI.co JATIM
Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur Emil Elestianto Dardak (tengah) di sela muscab serentak partai, di Surabaya beberapa waktu lalu. ANTARA/Fiqih Arfani.

GenPI.co Jatim - Pengamat politik asal Accurate Research and Consulting Indonesia (ARCI) Baihaki Siraijt menilai, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak sebagai sosok yang layak maju Pilkada 2024.

Sosoknya yang sudah dikenal oleh masyarakat bisa menjadi modal berharga.

Survei yang dilakukannya, Ketua DPD Partai Demokrat Jatim itu memiliki elektabilitas yang cukup tinggi sebagai tokoh muda.

BACA JUGA:  Emil Dardak Sebut Kopi Mampu Beri Dampak Besar untuk Jatim

"Emil Dardak menjadi tokoh muda dengan elektabilitas tertinggi sebesar 14,6 persen," ujarnya, Kamis (21/7).

Nama Emil juga disebutnya berpotensi mengatrol perolehan suara Partai Demokrat pada Pemilu 2024.

BACA JUGA:  Emil Dardak Jadi Plt Gubernur Jatim, Khofifah Ibadah Haji

"Tinggal bagaimana Emil Dardak turun ke akar rumput menyapa masyarakat. Beliau harus memposisikan diri tidak hanya sebagai Wagub, tapi Ketua Demokrat," kata Baihaki.

Hasil survei ARCI, selain nama Emil yang juga berpeluang muncul di bursa Pilkada Jatim, antara lain Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Bupati Gresik Ahmad Yani hingga anggota DPRD Jatim asal Partai Gerindra M Fawait.

BACA JUGA:  Emil Dardak Ketua DPD Demkorat Jatim, Berikut Susunan Pengurusnya

Eri berhasil meraih 4,25 persen, Ahmad Yani 4 persen dan M Fawait 3,83 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya