Cuaca Jawa Timur Hari ini, BMKG Beri Alarm untuk Warga Tuban

Cuaca Jawa Timur Hari ini, BMKG Beri Alarm untuk Warga Tuban - GenPI.co JATIM
Ilustrasi Petugas melakukan pemeriksaan cuaca di BMKG Juanda.(Dok/Antara)

GenPI.co Jatim - Cuaca Jawa Timur hari ini, Senin (5/9) menurut BMKG Juanda diprakirakan cerah di pagi hari hingga hujan ringan saat dini hari.

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang diprakirakan masih terjadi di wilayah Jawa Timur, tepatnya di Tuban dan Jember.

Sementara itu untuk cuaca selama satu hari penuh ini, kota dan kabupaten di Jawa Timur diprakirakan cerah, berawan, dan hujan ringan hingga sedang di pagi hari.

BACA JUGA:  Mensos Risma Geram Dapat Laporan Kasus Asusila Anak di Sidoarjo

Siang hingga sore hari diprakirakan cerah, berawan, dan hujan ringan hingga sedang.

Malam harinya diprakirakan cerah, berawan, berkabut, hujan ringan hingga sedang, dan hujan lebat disertai petir.

BACA JUGA:  Eri Cahyadi Beri Ultimatum Playtopia, Buntut Pengusiran Cucu Mensos Risma

Dini hari diprakirakan cerah, berawan, berkabut dan hujan ringan hingga sedang.

Suhu udara di daerah Jawa Timur rata-rata 13-34 derajat celcius.

BACA JUGA:  Polres Lumajang Tangkap Penimbun BBM Subsidi, Buat Geregetan!

Kelembapan udara 50-100 persen. Angin dominan dari timur hingga tenggara dengan kecepatan 05-30 km/jam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya