Hotman Paris Temui Gubernur Khofifah di Grahadi, Oh Ternyata

Hotman Paris Temui Gubernur Khofifah di Grahadi, Oh Ternyata - GenPI.co JATIM
Pengacara kondang, Hotman Paris Hutapea usai bertemu dengan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Sabtu 24 September 2022. (Foto: Fariz Yarbo/Ngopibareng.id)

GenPI.co Jatim - Pengacara Hotman Paris Hutapea melakukan kunjungan ke Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Sabtu (24/9).

Kedatangan Hotman tersebut disambut langsung Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Usai pertemuan, pengacara kondang itu menyebutkan maksud kunjungannya. Dia mengatakan, kedatangannya untuk memohon izin terkait dengan bantuan hukum Hotman 911.

BACA JUGA:  Kabar Terbaru Hotman Paris Hutapea dan Razman Arif Nasution, Semakin Panas

"Hotman ada satu misi melalui Hotman 911 bergerak memberi bantuan hukum khusus yang menyangkut kasus sangat menyentuh rasa kemanusiaan, kasus sangat selektif bagi masyarakat yang ekonomi lemah yang kita katakan sekarang pengais keadilan," ujarnya mengutip Ngopibareng.id.

Program Hotman 911 ini merupakan konsultasi hukum gratis untuk warga yang kurang mampu.

BACA JUGA:  Hotman 911 Pengais Keadilan ke Surabaya, Buka Konsultasi Hukum Gratis

Lokasinya berada di Jalan Basuki Rahmat no 23, Embong Kaliasin, Genteng, Surabaya.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menyambut baik niat Hotman Paris yang menyediakan penguatan hukum bagi masyarakat.

BACA JUGA:  Pertemuan Hotman Paris dan Razman Arif Mencekam, Nyaris Saling Mencakar

Mantan menteri sosial itu berharap, bantuan hukum yang diberikan Hotman Paris dapat mewujudkan kesejahteraan, khususnya anak-anak, perempuan dan disabilitas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya