
GenPI.co Jatim - Stok vaksin meningitis kabarnya sudah menipis, Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) kelas I Surabaya mulai menyetop penyuntikan ke masyarakat.
Penyetopan itu rencananya dilakukan pihak KKP Kelas I Surabaya minggu depan.
"Stok yang ada kami habiskan buat masyarakat yang telah mendaftar secara online," kata Slmaet, Rabu (28/9).
BACA JUGA: Biro Perjalanan Ibadah Haji Resah, ini Alasannya
Pihak KKP Kelas I Surabaya saat ini memiliki stok vaksin meningitis sebanyak 1.103 dosis.
Melihat menipisnya stok vaksin meningitis, KKP sementara tidak membuka pendaftaran baru semenjak tutup 19 September 2022.
BACA JUGA: Jantung Warga Tuban ini Hampir Copot Lihat Nominal Saldo, Alamak!
"Kalau sudah habis, ya selesai. Tinggal menunggu dari pusat, dalam hal ini, Kementerian Kesehatan. Biasanya 1-2 minggu baru datang," tuturnya.
Sementara itu kabar menipisnya stok vaksin meningitis berimbas kepada biro perjalanan umrah dan haji.
BACA JUGA: Dinkes Jatim Umumkan Jumlah Kasus DBD 9 Bulan Terakhir, Januari Tertinggi
Hal ini dikarenakan vaksin meningitis salah satu syarat bagi calon jemaah haji sebelum berangkat ke Tanah Suci.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Stok Vaksin Meningitis di Surabaya Menipis, Penyuntikan Sementara Dihentikan Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Stok Vaksin Meningitis di Surabaya Menipis, Penyuntikan Sementara Dihentikan", https://jatim.jpnn.com/jatim-terkini/18450/stok-vaksin-meningitis-di-surabaya-menipis-penyuntikan-sementara-dihentikan
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News