Cuaca Buruk, Sejumlah Rumah di Pamekasan Rusak

Cuaca Buruk, Sejumlah Rumah di Pamekasan Rusak - GenPI.co JATIM
Sebagian rumah warga terdampak angin kencang di Pamekasan, Jawa Timur, Ahad (2/10/2022). ANTARA/Abd. Aziz

GenPI.co Jatim - Cuaca buruk menerjang di Pamekasan, Minggu (2/10). Hujan deras dan angin kencang terjadi sore hari.

Sejumlah rumah di Kecamatan Pakong dilaporkan rusak karena terdampak hujan disertai angin kencang.

"Daerah terdampak di empat desa, yakni Desa Bicorong, Lebbak, Klompang Barat dan Desa Cenlecen," kata Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Darah (BPBD) Pemkab Pamekasan Budi Cahyono.

BACA JUGA:  BPBD Pamekasan Umumkan Alarm Cuaca, 8 Kecamatan ini Wajib Waspada

Hujan deras disertai dengan angin terjadi sekitar pukul 15.30 WIB. Banyak rumah yang plafon dan atapnya rusak.

Saat ini tim sedang melakukan pendataan dan membantu rumah yang rusak.

BACA JUGA:  Petani di Pamekasan Susah Akses Pupuk Subsidi, DPRD Ungkap Fakta Mengejutkan

"Hingga malam ini personel BPBD masih di lokasi bencana, membantu mengevakuasi rumah warga yang rusak dan melakukan pendataan," katanya.

Data sementara yang masuk, sebanyak lima rumah rusak. Budi menegaskan, jumlah tersebut masih akan terus bertambah.

BACA JUGA:  322 Dusun di Pamekasan Mengalami Kekeringan

"Kemungkinan bertambah, mengingat belum semua laporan masuk ke BPBD Pamekasan," katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya