Sempat Batal Demo, Besok Perwakilan Buruh Bakal Ditemui Gubernur Jawa Timur

Sempat Batal Demo, Besok Perwakilan Buruh Bakal Ditemui Gubernur Jawa Timur - GenPI.co JATIM
Demo buruh di depan Kantor Gubernur Jawa Timur lantaran tak ditemui Gubernur Khofifah Indar Parawansa. (Foto: Dok Nurrudin Hidayat).

GenPI.co Jatim - Buruh Jawa Timur direncanakan bakal bertemu Gubernur Khofifah Indar Parawansa untuk menyampaikan tuntutan terkait kenaikan UMK sebesar 13 persen besok, Sabtu (19/11).

Kepastian itu sudah disampakan Wakil Sekretaris Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Jawa Timur Nurrudin Hidayat.

"Dijanjikan Sabtu besok audiensi dengan gubernur," kata Nurrudin kepada GenPI.co Jatim, Jumat (18/11).

BACA JUGA:  Tak Ditemui Khofifah, Buruh Pilih Batalkan Demo Soal Kenaikan Upah 2023

Nurrudin menyebut, audiensi bersama Khofifah itu tanpa melibatkan massa dalam jumlah besar.

Pertemuan itu hanya akan dihadiri oleh perwakilan buruh saja.

BACA JUGA:  Trenggalek Dikepung Banjir, Mas Ipin Siapkan Solusi Terbaik

"Perwakilan (buruh, red) saja," ujarnya.

Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari aksi demo yang dilakukan buruh yang tergabung dalam Gerakan Serikat Pekerja (Gasper).

BACA JUGA:  Waspada! Jawa Timur Berpotensi Terdampak Badai Siklon Tropis

Demo yang dilakukan untuk menuntut penetapan UMK dan UMP 2023 pada Kamis (17/11) kemarin batal buruh ingin bertemu langsung dengan Khofifah. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya