Daftar Harga Bahan Pokok Kota Batu Terbaru Menjelang Nataru, Mak-Mak Wajib Tahu

Daftar Harga Bahan Pokok Kota Batu Terbaru Menjelang Nataru, Mak-Mak Wajib Tahu - GenPI.co JATIM
Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko (kanan) pada saat berbicara dengan salah satu pedagang di Pasar Relokasi, di Kota Batu, Jawa Timur, Rabu (14/12/2022). ANTARA/HO-Humas Pemkot Batu

GenPI.co Jatim - Menjelang libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, kebutuhan pokok dari masyarakat mulai tinggi.

Berikut ini adalah daftar harga kebutuhan pokok di Pasar Batu, di antaranya:

  • Beras Rp 11.500 per kilogram
  • Gula pasir Rp 13.000 per kilogram
  • Cabai merah besar Rp 24.000 per kilogram
  • Minyak goreng Rp 14.000 per liter
  • Daging ayam ras Rp 33.000 per kilogram
  • Daging sapi Rp 125.000 per kilogram
  • Bawang putih Rp 22.000.

Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko juga sudah melakukan pengecekan langsung ke sejumlah pasar, salah satunya di Pasar Relokasi.

BACA JUGA:  7 Sekwan Diduga Positif Narkoba, Ketua DPRD Surabaya: Belum Bisa Dipastikan

Dia menjelaskan, tren harga bahan pokok menjelang Nataru mengalami kenaikan yang cukup wajar.

"Tapi untuk persediaan bahan pokok sampai tahun depan masih tersedia," kata Dewanti, Rabu (15/12).

BACA JUGA:  Banjir Bandang Putus Jalur Pacitan-Trenggalek, Belasan Rumah Terendam

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Batu, Eko Suhartono menjelaskan untuk mengendalikan harga bahan pokok, pihaknya juga menggelar pasar murah.

"Pasar murah ada di setiap desa dan kelurahan secara bergilir," jelasnya. (ant)

BACA JUGA:  Polisi Ungkap Fakta Mencengangkan Bayi Meninggal di Semolowaru Utara, Surabaya

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya