
“Mahasiswa lulusan jurusan matematika tentunya sudah terbiasa dengan materi logika matematika yang banyak digunakan oleh para programmer dalam membuat dan mengembangkan software atau perangkat lunak,” katanya.
3. Content creator
Pekerjaan ini menjadi populer dalam beberapa tahun belakangan. Makin berkembangnya teknologi banyak generasi milenial menjadi content creator.
Seorang lulusan matematika juga bisa menjadi content creator loh, dengan membuat video edukasi mengenai rumus-rumus matematika.
4. Aktuaris
BACA JUGA: Daftar Perguruan Tinggi yang Membuka Jurusan Desain Interior di Jatim
Kalau yang satu ini memang erat sekali dengan matematika, karena menggunakan teori matematika, probabilitas dan statistika ke dalam masalah-masalah keuangan.
Tugas seorang aktuaris, yakni menganalisa situasi dan kondisi finansial suatu perusahaan dan dijadikan pertimbangan mengambil keputusan untuk meminimalisir kerugian.
5. Analis pemasaran
BACA JUGA: 7 Lulusan Jurusan ini Memiliki Prospek dengan Gaji Besar
Seorang lulusan matematika bisa melakukan analis pemasaran untuk melihat dan menilai potensi produk, target pemasaran, dan harga yang tepat.
“Dengan kemampuan pada materi statistika, peluang dan aritmatika sosial menjadi dasar bagi mahasiswa lulusan jurusan matematika untuk menggeluti pekerjaan ini,” katanya.
6. Ahli statistik
BACA JUGA: 7 Jurusan Sepi Peminat ini Punya Gaji Mengejutkan
Statistik erat hubungannya dengan matematika. Seorang lulusan matematika bisa bekerja di bidang pengolahan data dan statistik maupun lembaga survei.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News