
GenPI.co Jatim - Korban kecelakaan maut Ngawi antara Mobilio vs truk parkir di Jalan Lingkar Kota di Ngawi bertambah menjadi enam orang.
Satu korban tersebut atas nama Hariyanto (35) warga Desa Widodaren, Kecamatan Gerih, Ngawi yang sebelumnya menjalani perawatan di ICU Rumah Sakit Widodo Ngawi.
"Korban meninggal sudah dijemput pihak keluarga dan dipulangkan ke asalnya untuk dimakamkan," kata Kasatlantas Polres Ngawi Iptu Achmad Fahmi Adiatma, Sabtu (14/1).
BACA JUGA: RSUD Kanjuruhan Malang Punya Instalasi Dialisi, Sanggup Layani 4 Penyakit Berat
Sebelumnya kecelakaan maut ini dilaporkan lima orang meninggal dunia dan tiga orang kritis.
Peristiwa itu terjadi pada Kamis (12/1) sekitar pukul 02.40 WIB antara Mobilio menabrak truk yang sedang parkir di Jalan Lingkar Kota Ngawi.
BACA JUGA: Pelatih Surabaya BIN Samator Puas Menang 3-1 Lawan Jakarta Bhayangkara
Mobil tersebut mengangkut delapan orang melaju kencang dari Madiun menuju Ngawi mendadak oleng hingga menabrak pohon trembesi dan akhirnya menghantam truk yang parkir.
Hingga saat ini penyebab kecelakaan masih didalami oleh Satlantas Polres Ngawi. (ant)
BACA JUGA: Unej Bagikan 2 Tips Sukses Masuk PTN, Calon Mahasiswa Baru Wajib Tahu
Kalian wajib tonton video yang satu ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News