GenPI.co Jatim - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Madiun menggelar sosialisasi sekaligus sidak Chiki Ngebul.
Kepala Bidang Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Kesehatan Dinas PPKB Kota Madiun dr Wahyu Hetty Darmawati saat turun ke lapangan menemukan fakta mencengangkan.
Pada sejumlah lokasi keramaian seperti di Alun-Alun Kota Madiun, Mal Lawu Plaza, dan lainnya masih ditemukan makanan Chiki Ngebul, pada Sabtu (21/1).
BACA JUGA: Waspada Chiki Ngebul, Pemkab Sampang Bentuk Tim Khusus Awasi Makanan Berbahaya
"Petugas masih menemukan satu penjual Chiki Ngebul di Alun-Alun Kota Madiun. Kami sampaikan bahayanya dan meminta kesediaan pedagang tidak lagi menjual," katanya, Minggu (22/1).
Dokter Wahyu mengungkapkan sampai saat ini di Kota Madiun belum ditemukan adanya kasus gangguan kesehatan akibat Chiki Ngebul.
BACA JUGA: Waspada Jajanan Chiki Ngebul, Kata Khofifah Indar Parawansa
"Karenanya kami lakukan antisipasi agar tidak terjadi," ujarnya.
Sebagaimana diketahui, Kementerian Kesehatan RI telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) KL.02.02/C/90/2023 tentang Pengawasan terhadap Penggunaan Nitrogen Cair pada Produk Pangan Siap Saji
BACA JUGA: Dinkes Surabaya Pastikan Belum Ada Laporan Kasus Chiki Ngebul
Efek mengonsumsi Chiki Ngebul dapat mengganggu kesehatan, seperti mual, pusing, muntah, nyeri perut akut, hingga luka bakar di sekujur tubuh. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News