
GenPI.co Jatim - Sebanyak lima orang mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) merancang alat medical check up mandiri.
Tim yang digawangi Andika Muhammad Zaky, Pandu Satya Wirawan, Muhammad Atsal Fadhil, Reyhani Rahmadita, dan Afif memberikan nama alat tersebut Meckup Machine.
Andika Muhammad Zaki salah satu anggota tim menjelaskan ide pembuatan alat ini dari obrolan ringan.
BACA JUGA: Banjir dan Tanah Longsor di Probolinggo, BPBD Sebut Tak Ada Korban Jiwa
"Kami ngobrol bsdaama keluarga dan teman dekat terkait pemeriksaan kesehatan," katanya, Minggu (12/2).
Hasil obrolan tersebut, Andika mengaku cukup kaget karena banyak dari mereka yang jarang dan bahkan tidak pernah memeriksakan kondisi kesehatan.
BACA JUGA: Keren, Cak! Brem Kulit Durian Lambungkan Nama Unair di Thailand
"Maka kami berinisiatif membuat alat tersebut," ungkapnya.
Alat medical check up rancangan UMM ini ditujukan bagi masyarakat ekonomi menengah ke bawah.
BACA JUGA: UNAIR Masuk 20 Besar World University Rangkings Asia Tenggara
Lanjutnya, alat ini dirancang selama tiga bulan dan sekadang sudah dipamerkan dalam acara Pameran Perancangan dan Pengembangan Produk (P3) Teknik Industri UMN 2023.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News