BPBD Catat 7 Kecamatan di Pamekasan Masuk Daerah Rawan Angin Kencang, Waspada

BPBD Catat 7 Kecamatan di Pamekasan Masuk Daerah Rawan Angin Kencang, Waspada - GenPI.co JATIM
Petugas penanggulangan bencana Kabupaten Pamekasan membersihkan lumpur sisa banjir di salah satu lembaga pendidikan di Pamekasan. (Antara/Abd. Aziz)

GenPI.co Jatim - Cuaca ekstrem masih melanda sejumlah daerah di Jawa Timur, salah satunya Pamekasan, Madura.

BPBD Pamekasan mencatat dari 12 kecamatan di sana, tujuh masuk dalam daerah rawan bencana angin kencang.

Analis Muda Kebencanaan BPBD Pamekasan Budi Cahyono menjelaskan, tujuh kecamatan itu adalah Pademawu, Larangan, Galis, Kadur, Palengaan, Pegantenan, dan Proppo.

BACA JUGA:  Hujan Rendam 3 Kecamatan di Jember, BPBD Umumkan Tak Ada Korban Jiwa

"Kami menyiapkan sosialisasi secara khusus, yakni dengan menerjunkan tim ke lapangan," kata Budi, Minggu (26/2).

Lanjutnya, selain angin kencang, Pamekasan kata Budi berpotensi terjadi bencana banjir dan tanah longsor.

BACA JUGA:  Alamak! 106 Rumah di 7 Kecamatan Banyuwangi Rusak Diterjang Angin Kencang

"Kami perlu menyampaikan peringatan dini potensi cuaca buruk ini kepada masyarakat untuk menekan risiko apabila terjadi bencana," jelasnya.

Sebagai antisipasi, pihaknya juga sudah menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk melakukan pemotongan dahan pohon.

BACA JUGA:  Feeder Angkutan Umum Surabaya Segera Mengaspal, Siap Melayani 5 Rute

Tim TRC BPBD Pamekasan fokus memotong dahan pohon yang berada di sekitar pekarangan rumah untuk mencegah roboh. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya