
“Dua orang melemparkan bondet, seorang lagi menunggu di gang,” kata perempuan 53 tahun ini.
Berdasarkan keterangan Ketua RT 3/RW 23, Kelurahan Jrebeng Lor, Sudiono, kasus ini bermula dari urusan utang-piutang.
“Pria A menagih utang Rp 700 ribu kepada L (perempuan, red). Sisi lain, L menyarankan A agar mengambil uang tersebut kepada teman L bernama Reni,” ujar Sudiono.
BACA JUGA: Menjelang Ramadan, Polres Probolinggo Sita 18 Kg Petasan Berbahaya
Jumat dini hari, A kemudian mendatangi rumah Reni untuk meminta uang Rp 700 ribu. Uang tersebut dikasihkan, akan tetapi rumah Reni tetap dilempar bondet.
“Akibatnya jendela kaca hancur, beruntung L sempat lari ke belakang. Nahas, kedua korban terkena percikan ledakan bondet sehingga keduanya mengalami luka," katanya.
BACA JUGA: Pemkab Probolinggo Buka Rencana Perpanjang Pasar Murah Menjelang Ramadan
Sebelumnya, teror bondet juga terjadi terhadap rumah Kepala Desa (Kades) Kedungrejoso, Kecamatan Kotaanyar, Kabupaten Probolinggo, Seni (6/1). (ant)
Simak video pilihan redaksi berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News