Bangga, Unair Masuk 500 PT Top Dunia, 3 Indikator ini Jadi Kunci

Bangga, Unair Masuk 500 PT Top Dunia, 3 Indikator ini Jadi Kunci - GenPI.co JATIM
Rektor Unair Prof Mohammad Nasih (kiri) saat menjelaskan indikator penting yang membuat kampusnya masuk peringkat 500 top dunia, Rabu (9/6). Foto: Arry Saputra/JPNN.com

Tiga indikator itu adalah Academic Reputation yang berkaitan dengan kerja sama dan jejaring peneliti maupun akademisi senatero dunia.

Mengingat selama lima tahun terakhir, 87 institusi yang masuk di top 100 bekerja sama dengan Uniar.

Pada indikator tersebut, Unair berada di posisi 310 top dunia, meningkat 40 poin ketimbang tahun sebelumnya.

"Kolaborasi baik untuk riset kami dorong terus. Sehingga, kualitas peneliti dan dosen menjadi sejajar dengan kawan-kawan di banyak negara. Baik Malaysia, Singapura, hingga Australia," ungkap dia.

Kedua yaitu indikator Employer Reputation yang diambil dari para pengguna lulusan.

Kualitas kerja sama yang dibangun sebagai mitra akademik maupun industri untuk kesempatan berkarier.

Pada kategori ini Unair berada di posisi 176 top dunia.

"Ini berkontribusi sangat besar. Lulusan Unair mendapat pengakuan positif, naik 96 poin," ujar dia.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Unair Masuk Daftar 500 Perguruan Tinggi Top Dunia Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Unair Masuk Daftar 500 Perguruan Tinggi Top Dunia", https://www.jpnn.com/news/unair-masuk-daftar-500-perguruan-tinggi-top-dunia

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya