Eri Cahyadi Pergoki Pemuda Pesta Miras di Tengah PPKM Darurat

Eri Cahyadi Pergoki Pemuda Pesta Miras di Tengah PPKM Darurat - GenPI.co JATIM
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi saat memimpin sidak penerapan PPKM darurat di Kota Surabaya. Foto: GenPI/Ananto Pradana).

Jatim.GenPI.co - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi bersama jajaran Forkompimda Kota Surabaya melakukan operasi protokol kesehatan (prokes), Minggu (4/7) dini hari. 

Dalam operasi tersebut, Eri mendapati ratusan orang tak menerapkan prokes.

BACA JUGA: 3 Kegiatan Mengasyikkan di Rumah Selama PPKM Darurat 

Bahkan, ketika berada di Jalan Indrapura Eri mendapati sejumlah anak muda tengah asik nongkrong, sembari membawa minuman keras.

"Ada 1 tadi tempat yang kami berhenti ada minuman kerasnya," ujar Eri, Minggu (4/7) dini hari.

Mantan Kepala Bappeko Surabaya itu juga menemukan masih ada warung kopi yang buka hingga tengah malam di kawasan Utara Surabaya. 

"Ada beberapa yang masih buka, sehingga kami lakukan pembinaan. Caranya, yang masih lebih dari jam kami ambil KTP-nya," katanya. 

Koordinator Penegakan Hukum dan Kedisiplinan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Surabaya, Eddy Christijanto mengatakan untuk sidak hari ini sudah ada ratusan orang yang terjaring.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya