Jangan Khawatir, Ratusan Ribu Vaksin Sudah Siap!

Jangan Khawatir, Ratusan Ribu Vaksin Sudah Siap! - GenPI.co JATIM
Ilustrasi-Vaksinasi massal yang digelar oleh Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Jawa Timur, di Gedung Giri Loka. Foto : Dokumentasi UPN Veteran Jawa Timur.

Jatim.GenPI.co - Pemkot Surabaya bersama TNI-Polri mulai hari ini, Kamis (12/8) hingga Sabtu (14/8) melaksanakan vaksinasi sinovac dosis kedua.

Dosis vaksin yang disiapkan jumlahnya mencapai 218.610.

BACA JUGA: Aturan Baru PPKM di Kota Madiun, Ada Kelonggaran di Pasar Rakyat

"Semoga berjalan lancar dan menunjukkan kebersamaan," ucap Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Kamis (12/8).

Target sasaran vaksin adalah masyarakat yang telah mengikuti penyuntikan dosis pertama, baik yang digelar di Stadion Gelora 10 Nopember dan fasilitas kesehatan.

Calon penerima vaksin juga berasal dari warga yang sudah mendapat undangan. Sehingga ketika dilaksanakan tak sampai menimbulkan kerumunan.

Untuk lokasinya, Ada 67 titik yang sudah disiapkan. Tempatnya tersebar di 31 wilayah kecamatan di Kota Surabaya.

"Vaksinasi di kecamatan berdasarkan undangan," terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya