Pelajar Surabaya Donasi Rp 1 M ke Pelajar Yatim Akibat Covid-19

Pelajar Surabaya Donasi Rp 1 M ke Pelajar Yatim Akibat Covid-19 - GenPI.co JATIM
Penyerahan bantuan dari pelajar SD-SMP yang akan diserahkan melalui Pemkot Surabaya, kepada anak-anak yang kehilangan orang tuanya karena Covid-19. Foto: Humas Pemkot Surabaya.

Jatim.GenPI.co - Pelajar SD-SMP di seluruh Kota Surabaya menyerahkan donasi kepada Pemkot Surabaya, untuk pelajar yang mendadak yatim karena Covid-19.

Donasi yang mereka berikan kepada Pemkot Surabaya berupa uang, sebesar Rp 1.047.522.500.

BACA JUGA: Menko Luhut Tiba di Malang, Ingatkan Varian Delta

Selain berupa bantuan uang, mereka juga memberikan bahan kebutuhan pokok, seperti 134.5 ton beras, 35.628 liter minyak goreng, 42,7 ton gula, dan 11.401 dus mie instan.

"Kami sampaikan terimakasih kepada anak-anak Surabaya memberikan bantuan kepada kita," kata Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Jumat (13/8).

Eri Cahyadi mengaku bangga dengan apa yang sudah dilakukan oleh para pelajar itu. Menurutnya langkah yang dilakukan pelajar itu untuk menumbuhkan rasa empati dengan cara memberikan sumbangan.

"Empati itu sudah terwujud di Surabaya dengan ditunjukkan adik kita," terangnya.

BACA JUGA: Pemkot Surabaya Siap Bantu Vaksin di 2 Wilayah ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya