Vaksin Gencar Dilakukan, Khofifah Optimis Bisa PTM

Vaksin Gencar Dilakukan, Khofifah Optimis Bisa PTM - GenPI.co JATIM
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kiri) didampingi Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta (kanan) di sela meninjau vaksinasi pelajar di SMA Negeri 2 Surabaya, Sabtu (14/8/2021). (ANTARA/HO-Biro Adpim Jatim)

Jatim.GenPI.co - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mendorong percepatan vaksinasi kategori pelajar atau remaja berusia 12 -17 tahun demi mencapai kekebalan komunal.

"Harapannya agar para pelajar dan usia remaja bersedia divaksin," ujarnya di sela meninjau vaksinasi untuk pelajar di SMA Negeri 2 Surabaya di Surabaya, Sabtu (14/8) kemarin.

BACA JUGA: Ribuan Siswa di Lamongan Vaksin, Persiapan PTM

Apabila pelajar dan tenaga pengajar sudah divaksin, kata dia, harapan pembelajaran tatap muka (PTM) berkesempatan besar dilakukan.

"Saya tahu anak-anak atau siswa lebih senang pembelajaran tatap muka. Semoga segera digelar meski bertahap dan terbatas. Karena itu ayo vaksin dan selalu terapkan protokol kesehatan," ucap orang nomor satu di Pemprov Jatim tersebut.

Data dari Satgas Penanganan Covid-19 Jatim, total sasaran vaksinasi sebanyak 31.826.206 orang yang terdiri atas tenaga kesehatan, lanjut usia, petugas publik, masyarakat rentan dan masyarakat umum, ditambah warga usia 12 hingga 17 tahun.

Hingga Jumat (13/8), total vaksinasi se-Jatim dosis pertama sudah diikuti sebanyak 8.107.335 orang atau 25,47 persen, sedangkan vaksinasi dosis kedua mencapai 4.106.575 orang atau 12,90 persen.

Pada kesempatan yang sama, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta mengaku bangga bisa kembali ke SMA Negeri 2 yang merupakan almamaternya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya