Air Pasang Sesatkan Paus dan Lumba-lumba ke Pesisir Tulungagung

Air Pasang Sesatkan Paus dan Lumba-lumba ke Pesisir Tulungagung - GenPI.co JATIM
Basarnas dan nelayan berupaya menyelamatkan seekor bayi paus yang terdampar di Pantai Sine, Tulungagung, Jawa Timur, Sabtu (4/9/2021). (ANTARA FOTO/Destyan Sujarwoko)

3. Evakuasi

Regu Basarnas pos SAR Trenggalek bersama relawan pecinta satwa mencoba mendorong bayi paus tersebut ke tengah.

"Ini waktunya bersamaan dengan gelombang pasang sehingga bayi paus ini kesulitan untuk kembali ke tengah laut. Arusnya ke sini (ke bibir pantai) lebih kuat dibanding arus balik," kata seorang relawan pecinta satwa, Putra.

BACA JUGA:  Hiu Paus yang Terdampar di Tulungagung Menyerah Kehabisan Oksigen

Penyelamatan hampir bisa dilakukan sore hari, setelah akhirnya berhasil berenang sedikit ke tengah.Namun, bayi paus beberapa kali warga masih melihatnya berenang di sekitar perairan dangkal.

Sementara tiga kawanan lumba-lumba di Pantai Sidem, dua ekor berhasil di evakuasi ke tengah laut.

BACA JUGA:  OMG, Ada Paus Terdampar di Tulungagung, Semoga Segera Tertolong

Sedangkan satu ekor lagi sudah lemas. Berkali-kali di dorong ke tengah, tetapi terjangan ombak membawanya ke pantai lagi. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya