Scan QR PeduliLindungi Wajib, Aprindo Sebut Ada Kendala

Scan QR PeduliLindungi Wajib, Aprindo Sebut Ada Kendala - GenPI.co JATIM
Arsip foto - Suasana aktivitas pengunjung di Tunjungan Plaza, Surabaya, Jawa Timur, Rabu (18/3/2020). (ANTARA FOTO/Zabur Karuru/foc.)

Jatim.GenPI.co - Berkunjung supermarket wajib melakukan scan QR PeduliLindungi yang sudah ditetapkan pemerintah, pada tanggal 14 September2021. Namun Aprindo sebut ada kendala.

Kebijakan tersebut tertuang di dalam Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 39/2021, tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, Level 3 dan Level 2 di Jawa-Bali.

Menyikapi aturan tersebut, Ketua Asosiasi Pengusaha Retail Indonesia (Aprindo) Jawa Timur, April Wahyu Widati menyebut, sejumlah gerai masih dikoordinir untuk mendaftar.

BACA JUGA:  Hore! Daerah di Jatim Berstatus Level 1 Tambah Lagi

Data yang terkumpul dikirimkan ke DPP Aprindo di Jakarta. Kemudian didaftarkan ke sistem milik Kementrian Kesehatan (Kemenkes) untuk mendapatkan QR code aplikasi PeduliLindungi.

"Tapi saat ini masih ada kendala. Karena sistem PeduliLindungi belum memberikan feedback atas konfirmasi data yang sudah dikirim," kata April, Jumat (10/9) kemarin.

BACA JUGA:  Hebat! Pelangi Tunjung K Juara 1 Lomba Bertutur Nasional

Padahal biasanya hal ini tak terjadi. Pihaknya selalu mendapatkan respon konfirmasi melalui email.

Dokumen yang dikirimkan nantinya berupa user dan password untuk penggunaan aplikasi PeduliLindungi.

BACA JUGA:  Unesa Rencana Kuliah Tatap Muka, Matangkan Persiapan

"Kondisi ini menyulitkan kami ketika akan mendaftar. Tapi masih terus diproses," terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya