
Sedangkan pembelajaran tatap muka di sekolah tetap berjalan sediakala.
Dirinya juga meminta kepada seluruh guru, kepala sekolah dan wali murid untuk memfasilitasi tim dari Pemkot Kediri. Termasuk melancarkan tracing.
"Untuk yang positif biasanya akan mencari second opinion. Itu boleh-boleh saja, namun harus ke tes yang lebih tinggi. Umpamanya tadi swab antigen harus di swab PCR," tegasnya.
"Kalau diantigen lagi mungkin nanti hasilnya bisa berbeda. Kalau PCR tentu akan lebih valid lagi. itu sudah kita lakukan di Pemerintah Kota Kediri," imbuhnya.
BACA JUGA: Pemkot Kediri Panen Sayur, Ketua TP PKK: Semuanya Segar
Abu Bakar mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga kondisi Kota Kediri yang saat ini telah berada di PPKM Level 1. (ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News