Diskominfo Kediri Kenalkan Aplikasi Baru, Seperti ini Fungsinya

Diskominfo Kediri Kenalkan Aplikasi Baru, Seperti ini Fungsinya - GenPI.co JATIM
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri Apip Permana. ANTARA Jatim/ HO-Kominfo Kota Kediri

GenPI.co Jatim - Dinas Informasi dan Informatika Kota Kediri mengenalkan aplikasi baru yakni Sistem Informasi Manajemen Publikasi Kegiatan Pemerintah Kota Kediri (SiMalik).

Aplikasi itu berfungsi sebagai wadah sinergi dari setiap satuan kerja di Kota Kediri.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri Apip Permana mengatakan aplikasi SiMalik akan mempermudah Unit Kerja Pemkot Kediri dalam menginformasikan kegiatannya ke DinkKominfo Kota Kediri.

BACA JUGA:  Gempa Magnitudo 4,4 Guncang Surabaya, Terjadi Pagi

"Kurang lebih ada sekitar 81 unit kerja di lingkungan Pemkot Kediri. Masing-masing unit kerja pasti memiliki kegiatan. Kami sebagai tempat untuk mempublikasikan kegiatan ingin mempunyai wadah agar mengetahui keseluruhan kegiatan dari masing-masing unit kerja," katanya, Jumat (3/12).

Lanjutnya, sebelum disosialisasikan, aplikasi SiMalik telah diuji coba pada 10 unit kerja selama dua bulan.

BACA JUGA:  Gelombang Tinggi di Pesisir Jawa Timur, Nelayan Jangan Melaut

"Dari uji coba kemarin, ternyata adanya aplikasi SiMalik cukup efektif untuk pengelolaan publikasi yang terintegrasi serta transparasi kegiatan Pemkot Kediri ke masyarakat," ujarnya.

Apip berharap perangkat daerah dan unit kerja di lingkup Pemkot Kediri dapat menggunakan aplikasi tersebut sebagai tempat data dan informasi kegiatan yang perlu dipublikasikan.

BACA JUGA:  Pesisir Surabaya Diprediksi Banjir Rob, Pemkot Mitigasi Bencana

Tujuannya untuk meningkatkan tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya